Desa Kalibandung

Kec. Sungai Raya
Kab. Kubu Raya - Kalimantan Barat

Artikel

Akibat Curah Hujan Deras, Sebagian Rumah Warga Desa Kalibandung Terendam Air

Khoirul

04 Desember 2024

326 Kali dibuka

Kubu Raya – Intensitas hujan yang tinggi di Kabupaten Kubu Raya beberapa hari terakhir menyebabkan banjir di sejumlah wilayah, termasuk Desa Kalibandung. Lokasi desa yang berdekatan dengan sungai meningkatkan risiko banjir, seperti yang terjadi dalam tiga hari terakhir, di mana pemukiman warga tergenang air, (04/12/2024).

“Memang akhir-akhir ini di Kubu Raya rutin terjadi hujan dengan intensitas tinggi, di daerah lain juga banyak yang terdampak banjir. Desa Kalibandung karena berdekatan dengan sungai, potensi banjir sangat besar. Kalibandung sudah 3 hari ini pemukiman warga tergenang air,” ujar Rony, Sekdes Desa Kalibandung.

Rony juga mengatakan bahwa banjir telah berdampak pada sekitar 40 rumah warga, dengan sebagian air masuk ke dalam rumah dan sisanya menggenangi halaman. Bahkan, halaman Kantor Desa Kalibandung juga ikut terendam. Di beberapa wilayah desa, genangan air diperkirakan mencapai ketinggian hampir setinggi lutut kaki, terutama di daerah yang dekat dengan sungai.

Menurut Rony, curah hujan tinggi yang melanda beberapa wilayah ini diduga disebabkan oleh anomali cuaca yang memengaruhi sebagian besar wilayah Indonesia. Hal ini juga menjadi perhatian pemerintah desa, yang mengimbau masyarakat untuk tetap waspada.

“Kami mengimbau warga untuk selalu berhati-hati karena curah hujan diperkirakan masih tinggi dalam beberapa hari ke depan,” kata perwakilan pemerintah desa," tegas Sekdes Kalibandung tersebut.

Kepala Desa Kalibandung, Sanhaji, S.H berharap bantuan dari pemerintah dan instansi terkait dapat segera mengalir ke Desa Kalibandung untuk membantu warga yang terdampak, serta mencegah dampak banjir yang lebih buruk. Selain itu, masyarakat juga diminta untuk memperhatikan keselamatan diri dan keluarga selama masa banjir ini.

“Kami berharap pemerintah itu memberikan perhatian kepada daerah yang terdampak banjir, terutama di Desa Kalibandung. Karena aktivitas perekonomian warga terhenti akibat banjir, sehingga jika pemerintah memberikan bantuan bisa meringankan beban warga,” ungkap Sanhaji.

Kirim Komentar

Nama
Telp./HP
E-mail

Komentar

Captha

Komentar Facebook

Aparatur Desa

Kepala Desa

SANHAJI

Sekretaris Desa

SYAHRONI

Kaur Keuangan

HAMIDAH

Kaur TU dan Umum

NATALIUS

Kaur Perencanaan

MUHAMMAD DAFFA ASLAM

Kasi Pemerintahan

NIRMALA

Kasi Kesejahteraan

ASMADI

Kasi Pelayanan

HASANAH

Kadus Maju Bersama

MOH. NASIRULLAH, S.PD.I

Kadus Pulau Maju

TOTO SUMINTO

Kadus Maju Terus

ARIF BUDIANTO

Staf Kaur Keuangan

SAIFUL ANAM

Staf Kasi Pemerintahan

NOVALIA SINTA

Staf Kaur Perencanaan

SAHRANI

Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri

Desa Kalibandung

Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat

Transparansi Anggaran

APBDes 2025 Pelaksanaan

Pendapatan

AnggaranRealisasi
Rp 1.802.004.000,00Rp 903.680.400,00

Belanja

AnggaranRealisasi
Rp 1.797.004.000,00Rp 493.280.579,51

Pembiayaan

AnggaranRealisasi
Rp -5.000.000,00Rp 0,00

APBDes 2025 Pendapatan

Dana Desa

AnggaranRealisasi
Rp 914.394.000,00Rp 548.636.400,00

Bagi Hasil Pajak Dan Retribusi

AnggaranRealisasi
Rp 128.609.000,00Rp 51.443.600,00

Alokasi Dana Desa

AnggaranRealisasi
Rp 759.001.000,00Rp 303.600.400,00

APBDes 2025 Pembelanjaan

Bidang Penyelenggaran Pemerintahan Desa

AnggaranRealisasi
Rp 1.007.147.000,00Rp 181.045.579,51

Bidang Pelaksanaan Pembangunan Desa

AnggaranRealisasi
Rp 408.547.000,00Rp 194.970.000,00

Bidang Pembinaan Kemasyarakatan Desa

AnggaranRealisasi
Rp 113.346.000,00Rp 4.200.000,00

Bidang Pemberdayaan Masyarakat Desa

AnggaranRealisasi
Rp 196.349.000,00Rp 97.665.000,00

Bidang Penanggulangan Bencana, Darurat Dan Mendesak Desa

AnggaranRealisasi
Rp 71.615.000,00Rp 15.400.000,00

Lokasi Kantor Desa

Latitude:-0.33273397188486475
Longitude:109.60279508035455

Desa Kalibandung, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya - Kalimantan Barat

Buka Peta

Wilayah Desa